Tips, Trik, Langkah-langkah dan tutorial memperbaiki atau Mengatasi CPU usage 100
CPU atau central processing Unit merupakan salah satu komponen yang penting untuk sebuah komputer. CPU memiliki fungsi sebagai komponen yang memproses data-data yang diterima dari software yang ada pada komputer. Jika diibaratkan CPU adalah otak komputer, jika komputer tanpa CPU maka komputer tidak akan bisa berjalan dengan baik.
Sebagai otak komputer,
CPU sangat mempengaruhi kecepatan kinerja komputer. Ada beberapa faktor yang
bisa menyebabkan kinerja menjadi lambat, salah satunya yaitu penggunaan sumber daya yang
berlebihan. Jika kita menjalankan banyak aplikasi besar dalam waktu bersamaan, CPU
akan melambat dan bahkan tidak bisa menanggapi perintah anda. Permasalahan lainnya, ada dimana komputer memiliki grafik
yang mencapai 100% padahal anda sedang tidak menggunakan banyak aplikasi. [Baca juga : Mengatasi Microsoft Store tidak bisa dibuka]
Tentunya hal tersebut akan membuat komputer menjadi lambat,
hal seperti ini kebanyakan membuat orang
bingung dan mereka tidak tahu bagaimana cara mengatasinya.
Jika anda mengalami hal seperti ini, disini akan admin AmalanKomputer.com bahas tentang cara mengatasinya. Berikut cara mengatasi CPU usage 100 agar kembali
normal.
Solusi memperbaiki atau Mengatasi CPU usage 100
Matikan program di system try
Cara
pertama untuk mengatasi CPU usage yang tinggi yaitu matikan program di system try. System try adalah program yang berjalan dilatar belakang ketika anda menjalankan komputer anda.
Nah program-program yang berjalan tersebut yang
dirasa tidak penting bisa anda matikan sehingga bisa meringankan beban processor komputer anda. Bagaimana cara mematikannya?
Cara
mematikannya pertama anda masuk kedalam task manager kemudian masuk ke tab
processor, setelah anda klik tab proses, akan muncul persentasi penggunanan CPU
usage 100 pada komputer. Penggunaan program yang besar yang
biasa membuat kinerja CPU tinggi. Cari program yang besar dan tidak penting,
kemudian klik program tersebut dan klik end task. [Baca juga : Mengatasi Undoing Changes Windows]
Istirahatkan komputer anda
Cara
mengatasi CPU kedua, Selain karena
program System tray yang membuat kinerja komputer melambat,
permasalahan lainnya adalah kerena komputer digunkan terus menerus dalam waktu yang
lama. Sama seperti manusia komputer pun harus diberi waktu untuk istirahat.
Untuk itu matikalah komputer untuk sementara waktu. komputer yang digunakan terlalu
lama akan panas dan hal ini dapat memperlambat kinerja komputer.
Bersihkan v!rus dari komputer
Yang
menjadi penyebab CPU usage 100 tinggi pada komputer adalah karena
v!rus pada komputer. Untuk itu anda harus menghapus v!rus tersebut agar komputer kembali
normal. Anda bisa gunakan aplikasi penghapus v!rus, untuk yang
tidak mempunyai aplikasinya silahkan install terlebih dahulu kemudian scan menggunakan
antiv!rus apakah ada v!rus atau tidak.
Dalam memilih aplikasi penghapus v!rus ini ada
yang perlu anda perhatikan. Jika anda ingin menggunakan
antiv!rus, gunakanlah aplikasi yang aman yang sudah teruji agar antiv!rus
tersebut tidak membahayakan computer anda. Aplikasi yang
sudah dipercaya aman dan sudah memiliki fitur auto-scan adalah Avast
free antiv!rus, AVG antiv!rus atau bitdefender free antiv!rus.
Ketiga aplikasi antiv!rus tersebut bisa anda gunakan, anda bisa menscan computer
anda secara otomatis. [Baca juga : Menghilangkan Write Protected USB]
Rubah power plan ke high performance
Cara
ini hanya bisa digunakan untuk laptop, untuk mengatasi CPU usage 100 anda ubah power
plan pada laptop menjadi high performance,
dengan merubah power plan laptop anda akan memiliki kinerja yang baik agar
program berjalan lancar. Caranya anda masuk ke control panel dan pilih hardware
and sound. Kemudian pilih power options dan pilih high performance dengan mencentangnya.
Catatan, jika anda menggunakan cara ini, batrai laptop anda akan lebih cepat habis.
Nah
itulah cara yang bisa anda gunakan untuk atasi CPU
usage 100 agar kembali normal. Semoga dapat membantu mengatsi permasalan
computer andadan. Selamat mencoba!
Tag :
0 Komentar untuk "Cara mengatasi cpu usage 100 win 10, 8/8.1 dan 7"