Cara dan solusi mudah memperbaiki komputer yang tidak mengeluarkan suara - Normalnya, ketika anda membeli satu set komputer lengkap, terdapat beberapa perangkat penting seperti keyboard, monitor, CPU dan Stabilizer dan lain sebagainya tergantung dengan merk dari komputer yang anda beli atau punya. Jika perangkat komputer tersebut anda yakin tidak mengalami kerusakan apapun, maka mungkin pada kasus yang sementara anda alami, misalkan komputer tidak ada suara merupakan keminiman anda dalam pengoperasian komputer. Dibeberapa merk komputer, mereka tidak menyertakan speaker langsung (speaker internal) yang tergabung dalam komponen inti komputer anda, misalkan menyatu dengan CPU. Sehingga disini, walaupun anda mengeraskan volume speaker melalui monitor tidak akan berdampak apapun karena tidak ada tempat keluarnya volume suara tersebut.
Memperbaiki PC yang tidak terdengar suara audio
Nah, bagaimana mengatasi masalah tersebut? Mudah saja! Jika anda mempunyai headset atau earphone, silahkan colokkan ke port yang telah disediakan dan dengarkan output suara tersebut melalui headset yang anda pakai. Atau bisa saja anda membeli atau meminjam speaker eksternal dengan menyambungkannya langsung melalui kabel input (seperti colokkan headset) kedalam port tadi. Atau kalau komputer dan speaker eksternal (bisa juga headset/earphone) sama sama mendukung fitur bluetooth connection (sambungan melalui bluetooth), silahkan koneksi saja dan dengarkan output suara tersebut. Silahkan keraskan volume suara dari laptop dan dari aplikasi. Tips ini hanya memberitahu informasi dasar kepada anda yang mungkin saja masih seorang pemula dalam pengoperasian komputer.
Bagaimana dengan speaker internal yang rusak? Dalam kasus ini biasa terjadi karena pecahnya suatu komponen speaker di perangkat komputer anda tersebut akibat terlalu kerasnya anda memutar suara atau membesarkan volume speaker dan aplikasi ke volume maksimal. Atau bisa saja karena satu dan lain hal misalkan jatuh atau tak sengaja tertendang. Pada kasus ini biasa terjadi pada komputer yang memiliki internal speaker yang biasa tergabung langsung dengan komponen CPU. Jika demikian, anda mau tidak mau harus menggunakan eksternal speaker dengan mencolokkannya ke port/colokkan yang tersedia. Bisa juga anda menggunakan koneksi bluetooth ke speaker yang support. Namun jika anda memiliki sedikit kelebihan, anda bisa membawa perangkat tersebut untuk memperbaiki speaker yang telah pecah tersebut ke service komputer terdekat dan terpercaya, dan kalau bisa di gerai resmi produk komputer tersebut.
Solusi laptop tidak keluar suara
Kalau pun bukan kedua penyebab diatas, maka dapat dipastikan bahwa yang rusak disini adalah driver speaker yang anda pakai. Jadi mau tidak mau anda harus menguninstall driver audio speaker yang sementara terinstall di komputer anda. Setelahnya, anda download di internet tipe dan jenis driver dari audio yang terbaru dan support di komputer anda. Atau bisa jadi audio di komputer anda di nonaktifkan oleh seseorang yang cukup mengenali seluk beluk komputer. Coba metode berikut ini : di icon speaker, klik kanan lalu pilih Sound. Nah, dikotak Sound scheme, ubah ke Windows Default (modified) lalu tekan tombol OK. Metode tersebut hanya berlaku pada komputer yang bersistem operasi windows semata.
Jika Anda pengguna komputer yang bersistem operasi selain Windows, Anda bisa menanyakan atau memerintahkannya untuk mengaktifkan kembali audio komputer anda. Nah, anda pengguna sistem operasi windows 8/8.1, 7 dan 10 berniat untuk mengunci atau membuka volume yang terkuncu, maka anda dapat mempelajari bagaimana Cara menghilangkan suara/audio di Laptop atau Komputer. Semoga artikel yang sangat singkat dan padat ini dapat bermanfaat bagi anda. Jika anda punya metode lain mengenai memperbaiki komputer yang tidak bersuara, silahkan ceritakan pengalaman anda di kolom komentar yang telah saya sediakan dibawah artikel ini. Sekian, semoga artikel tips dan trik mengatasi komputer yang tidak bersuara dapat bermanfaat bagi anda. Sekian...
Tag :
2 Komentar untuk "Mengatasi Komputer tidak ada suara"
biasanya cek di sound kanan bawah deket jam, defaultnya keliru mungkin