Tips, Trik, Tutorial dan Cara Komputer, PC, Laptop dan Notebook Windows, Linux dan MAC OS.

Cara masuk/membuka Control Panel di Windows 10, 8/8.1 dan 7

Trik dan tips mudah, praktis, dan cepat mengakses Control Panel di laptop, komputer atau pc windows - Sebenarnya, untuk membuka fitur control panel itu tidaklah sulit dan sangat mudah. Bahkan anda bisa mengakses dan membuka control panel dengan keyboard tanpa menggunakan mouse dan touchspad. Namun bagi anda yang masih seorang pemula dalam mengoperasikan sistem windows, mungkin merupakan hal yang sangat sulit atau membingungkan. Namun tenang aja, disini admin AmalanKomputer mempunyai banyak sekali cara yang dapat anda lakukan untuk bisa masuk kedalam control panel. Disini admin sendiri melakukan praktek ini melalui laptop ASUS X441S sistem operasi windows 8.1 dan anda dapat melakukannya di windows 10 atau windows 7.

Sebelum kita berlanjut ke beberapa cara yang saya akan berikan, sedikit penjelasan singkat akan saya berikan kepada anda. Di control panel tersebut anda dapat melakukan banyak sekali pengaturan kepada komponen software di perangkat anda misalkan saja System dan Security, Network dan Internet, Hardware dan Sound, sema Program yang terinstall, User Accounts and Familiy Safety, Appearance dan Personalization, Clock, Language, and Region serta Ease of Access. Jika anda  mengubahnya ke mode Small Icons, maka akan sangat banyak fitur yang bisa anda lakukan dan anda akses.

Cara masuk Control Panel pakai fitur Run


Cara pertama yaitu anda dapat melakukannya melalui fitur Run.  Yang anda lakukan adalah dengan menekan tombol Windows dan R secara bersamaan di keyboard. Akan muncul kotak kecil disebelah kiri sudut bawah. Nah, di kotak itu anda ketik saja Control Panel lalu tekan tombol enter untuk mengeksekusi maka secara otomatis laman Control Panel akan terbuka.

Cara buka Control Panel via CMD


Cara kedua yaitu anda dapat melakukannya melalui CMD (Command Prompt). Anda dapat membuka cmd tersebut dan ketik perintah Control Panel lalu tekan tombol Enter untuk mengeksekusi perintah hingga fitur control panel akan muncul.

Cara cepat buka Control Panel pakai Keyboard


Cara ketiga yaitu anda dapat melakukannya langsung dengan keyboard juga yaitu tekan tombol Windows dan X secara bersamaan. Disudut kiri bawah layar monitor akan terlihat beberapa list fitur yang dapat anda pilih. Lihat saja nama fitur Control Panel lalu pilih saja sehingga anda akan langsung masuk ke laman control panel. Cara ke empat masih sangat mudah. Namun mungkin hanya beberapa varian windows yang support, silahkan anda melakukan percobaan sendiri. Anda cukup menekan saja tombol Windows dan E secara bersamaan di keyboard sehingga akan muncul windows explorer. Nah, dipanel sebelah kiri paling bawah lihat saja tulisan fitur Control Panel. Anda klik saja sehingga akan muncul laman control panel.

Sebenarnya masih banyak lagi cara dan langkah langkah yang dapat anda lakukan untuk masuk ke control panel. Anda juga dapat membuat atau memunculkan Control Panel di icon taskbar atau desktop laptop anda. Untuk itu, sampai disini dulu pembahasan singkat saya kali ini. Jika anda masih mengalami kebingungan atau punya tips yang paling cepat, berikan di kolom komentar ya... Baca juga artikel Cara masuk ke Registry Editor di artikel yang terakhir kemarin saya publish. Semoga artikel Cara masuk control panel ini dapat bermanfaat kepada anda. Sekian...
Tag :

Fitur

0 Komentar untuk "Cara masuk/membuka Control Panel di Windows 10, 8/8.1 dan 7"

Back To Top